Cilegon, LN – Salah satu aplikasi polling yang bernama polingkita.com melakukan poling untuk anggota DPRD provinsi Banten dari dapil 12 kota Cilegon, dimana polling mulai dibuka pada senin 20/11/2023 pukul 12 lewat 29 wib, ada 6 nama caleg provinsi Banten dari dapil 12 Cilegon, seperti H. Hasbi Sidik dari Gerindra, Dede Rohana Putra dari PAN, Erik Rebiin dari NasDem, Shinta Whisnu Wardhana dari PKS, Erik Prihatama dari Demokrat dan Reno Yanuar dari PDI-P.
Adapun tentang polling ini adalah tentang “Siapakah Caleg Provinsi Banten dari Dapil 12 Kota Cilegon Pilihan Kalian” dan sistem nya memperluas polling ini kepada grup grup whatsapp atau masyarakat kota Cilegon yang memiliki aplikasi whatsapp.
Ada syarat yang harus diperhatikan yaitu pemilihan berulang kali tidak diperbolehkan. Pemeriksaan duplikasi didasarkan pada alamat IP pemilih.aplikasi tidak mentolerir setiap kecurangan yang dilakukan dan akan menganulir semua suara yang berindikasi dilakukan oleh bot.
Sampai 24 jam polling ini dilakukan sudah mencapai ratusan suara dan dimana urutan teratas sementara adalah Caleg DPRD Provinsi Banten Dapil 12 Banten dari partai Demokrat Erik Prihatama.
Berikut persentase sementara polling yang dilakukan aplikasi polingkita.com selama 24 jam dibuka polling.
Urutan teratas oleh Erik Prihatama dari partai Demokrat 41,8 ℅ total suara 184, disusul oleh Erik Rebiin dari partai Nasdem 32,7℅ total suara 144, kemudian urutan ketiga Shinta Whisnu Wardhana dari PKS 12,7℅ total suara 56,dan disusul oleh Hasbi Sidik dari Gerindra 9,8℅ total suara 43,kemudian Dede Rohana Putra dari PAN 1,6℅ total suara 7 dan terakhir Reno Yanuar dari PDI-P 1,4℅ total suara 6 adapun total suara selama 24 jam dibuka polling sudah mencapai 440 suara.(Badia)