Cilegon, LN – Salah satu Masjid Tua dikota Cilegon tepatnya Masjid Agung Al-Iklas, lingkungan Kadipaten Rt 03/02 , Kelurahan Kedalaman, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon menggelar peringatan maulid Nabi SAW 1445 H, tahun 2023,dengan tema “Dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW Mari kita Tauladani Akhlak Rasulullah SAW dan Menjaga Aqidah serta Ukhuwah Islamiyyah”minggu 08/10/2023.
Kegiatan maulid Nabi SAW di masjid agung Al-Iklas ini dihadiri ratusan jama’ah pedzikir dari luar lingkungan, seperti jama’ah pedzikir dari kecamatan Waringin Kurung, kabupaten Serang, tepatnya lingkungan Cibeka dan Setu.

Pantauan langsung lugas TV dilokasi para jamaah sudah berdatangan subuh, bahkan pengurus masjid agung Al-Iklas baik DKM dan Pengurus Risma menyambut ramah para jamaah pedzikir sambil menawarkan makan dan minum, selanjutnya dilakukan rangkaian peringatan maulid Nabi SAW.
Haji Naruddin atau Haji Mat Peci selaku Ketua DKM Masjid Agung Al-Iklas saat menyampaikan kata sambutan menyampaikan bahwa adanya kekurangan atas sambutannya dimana kondisi masjid yang masih sederhana,bahkan menceritakan bagaimana awal mula sejarah masjid Agung Al-Iklas sampai adanya dugaan tanah wakaf masjid Agung Al-Iklas diperjualbelikan kepihak swasta yang mana saat ini dibangun toko keramik, namun perjuangan atas tanah wakaf masjid Agung Al-Iklas sampai saat ini masih dilakukan.
Lanjut Haji Mat Peci,bentuk perjuangan selanjutnya akan melakukan demo selama 5 hari bahkan 10 hari yang akan menurunkan massa ribuan dengan tujuan memperjuangkan hak warga masjid Agung Al-Iklas Kadipaten dimana tanah wakaf yang saat ini berdiri bangunan toko keramik merupakan hak umat islam.
Sementara itu ustad H.Hayumi, S.pdi.
selaku ketua pelaksana peringatan maulid Nabi SAW Masjid Agung Al-Iklas Kadipaten, menyampaikan bahwa kegiatan maulid Nabi SAW merupakan kegiatan rutin sekali setahun dan saling silahturahmi antara jamaah yang mana untuk tahun 1445 h mengundang para jamaah pedzikir dari kecamatan Waringin kurung kabupaten Serang, tepatnya lingkungan Cibeka dan Setu, dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua jama’ah yang hadir dan juga para panitia, pengurus DKM dan Pengurus Risma.
Untuk diketahui Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H masjid Agung Al-Iklas Kadipaten Dengan tema ” memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW Mari kita Tauladani Akhlak Rasulullah SAW dan Menjaga Aqidah serta Ukhuwah Islamiyyah”rangkaian berjalan dengan penuh hikmah. (Agus)