Kepala BPTD Kelas II Banten Lakukan Beberapa Gebrakan Salah Satunya Sterilisasi Area Parkir

Cilegon, LN – Tampak pemandangan yang cukup berbeda ketika memasuki area terminal terpadu Merak, dimana ada beberapa yang berbeda salah satu sterilisasi lalu lalang kendaraan roda 2 dimana fungsi dan ruang lingkup terminal adalah naik turunnya penumpang baik AKAP, Angkot, Angdes dan lainnya, dengan itulah diterapkan fungsi dari terminal.

Dr.Drs. Benny Nurdin Yusuf, A.Md LLAJ., MH Kepala Balai BPTD kelas II Banten saat diwawancarai wartawan lugas tv membenarkan kondisi terminal untuk kendaraan bermotor tidak bebas lalu lalang mengingat fungsi dari terminal adalah untuk kendaraan AKAP, Angkot, Angdes, dan lainnya.

Lebih lanjut Benny Nurdin Yusuf
kepala Balai BPTD kelas II Banten yang baru menjabat ini mengatakan diterapkan sterilisasi kendaraan bermotor adalah berangkat dari niat dan kemauan, dimana jelas sudah diatur secara regulasi.

“Alhamdulillah kita (BPTD kelas II Banten) melakukan sterilisasi kendaraan bermotor,khusus terminal terpadu Merak, disamping juga ada beberapa hal yang kita lakukan juga, ” Kata Dr.Drs. Benny Nurdin Yusuf, A.Md LLAJ., MH kepala Balai BPTD kelas II Banten,Rabu 13/09/2023.

“Sederhana saja kita melakukan ini sesuai ruang lingkup kerja, kalau fungsi terminal itu apa, kita jalankan, kita buat area khusus parkir bermotor, awalnya saya memberikan penjelasan kepada pegawai kita dan selanjutnya kepada stakeholder yang ada, alhamdulillah berjalan dengan baik, ” Tuturnya.

“Jelas dalam ruang lingkup kerja bahwa terminal itu adalah untuk penumpang naik atau turun, seperti AKAP, Angkot, Angdes dan lainnya, intinya saya melaksanakan ini sesuai regulasi yang ada, ” Ucap Benny Nurdin Yusuf.

“Hasilnya apa saat ini kita lihat bahwa terminal terpadu Merak tampak teratur baik dari sisi kebersihan dan sisi regulasi keberangkatan dan penurunan penumpang, ” Tandasnya.

“Kami juga setiap hari jum’at itu, melakukan yang namanya jum’at bersih, ful satu bulan, baru untuk kelanjutan kita selang selingin, ada jum’at bersih ada jum’at sehat, dan secara otomatis rekan rekan kita PO stakeholder lainnya bergabung, ” Pungkas Benny Nurdin Yusuf.

Untuk diketahui baru menjabat beberapa bulan menjadi kepala balai BPTD kelas II Banten langsung melakukan sterilisasi kendaraan bermotor untuk masuk ke area terminal terpadu Merak, tentunya hal ini mendapat apresiasi dari pengguna jasa, dimana terlihat suasana terminal semakin bersih dan asri. (Blangkon)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *