Lugas.net | Cilegon – Dengan mengusung tema TNI-Polri bersama Pemerintah Kecamatan Pulomerak, PT. ASDP Cabang Merak, KKP Kelas II Banten siap memutus mata rantai dan mencegah penyebaran Covid-19.
Kegiatan yang dilaksanakan yakni penyemprotan disinfektan, pembagian masker kepada masyarakat yang ditemui tidak menggunakan masker, dan pengecekan suhu tubuh. Memberikan himbauan kepada masyarakat sekitar Merak agar masyarakat selalu memakai masker, tetap beraktivitas di dalam rumah, hindari tempat-tempat keramaian, menjaga kebersihan lingkungan sekitar, makan makanan yang sehat, berjemur diri selama kurang lebih 15 menit pada pagi hari dan jangan lupa mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas serta berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar selalu diberikan kesehatan dan keselamatan.
Komandan Lanal Banten Kolonel Laut (P) Golkariansyah, S.E., M.Tr. Hanla memimpin kegiatan Apel Karya Bakti Kesehatan tersebut, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada perwakilan instansi yang terlibat atas kehadiran dan semangat keikutsertaan mengikuti kegiatan pencegahan penyebaran Covid-19 di Wilayah Kecamatan Pulomerak, sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar.
“Dengan adanya kegiatan ini kita bersama-sama telah membantu pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid-19, mulai dari tingkat kecamatan, kota, provinsi sampai nasional,” kata Golkariansyah, di Lapangan Apel Mako Lanal Banten Jl. Yos Sudarso No. 01 Merak, Banten. (Rabu, 22/04/2020).
Dalam kegiatan tersebut, terlihat hadir beberapa instansi dan satuan yang terlibat diantaranya Koramil 2303 Pulomerak, Polsek Pulomerak, KSKP Merak, KKP Kelas II Banten, PT. ASDP Indonesia Fery Cabang Merak dan Pemerintah Kecamatan Pulomerak.
Rute kegiatan yang di lalui Mako Lanal Banten – Pasar Lama Merdeka Link Babakanturi, Link Langon Babakanturi, Pasar Baru Merak, Link Gamblang, Link Medaksa Kelurahan Tamansari Kecamatan Pulomerak dan Pelabuhan PT. ASDP Cabang Merak. [RED]