Cilegon, LN – Haji Abah Salim dan Kepengurusan Kamar Dagang dan Industri ( KADIN ) Kota Cilegon,periode 2025 -2030 hari ini (Senin 17/02/2025) resmi di lantik,bersama,120 anggota.
Pelantikan Ketua KADIN kota Cilegon ini merupakan moment penting, bagi pertumbuhan ekonomi daerah, khususnya Kota Cilegon, agar dapat membawa angin segar, bagi dunia usaha, serta lebih mengedepankan para pengusaha lokal dan para pelaku UMKM,agar dapat lebih maju, serta berdaya saing ,dalam dunia usaha baik sektor perdagangan maupun sektor Industri.
Kepengurusan baru KADIN Kota Cilegon,di harapkan mampu menjadi jembatan antara kepentingan pemerintah daerah dan dunia usaha.tenrunya diharapkan dapat bekerja sama dengan BUMD dan BUMN yang ada, serta dapat membantu dalam hal kemajuan dunia usaha, baik itu dalam skala mikro maupun makro, agar dapat meningkatkan kesejahteraan yang lebih merata,serta tepat sasaran.
“Saya bersama pengurus KADIN yang baru,siap bersinergi dengan pemerintah kota Cilegon, steakholder,serta seluruh industri yang berada di wilayah kota Cilegon”Kata Abah Salim saat kata sambutan senin 17/02/2025.
“KADIN merupakan suatu wadah pengusaha yang tupoksinya yakni, berkolaborasi, dengan semua pihak,tak kecuali mengangkat harkat dan martabat para pengurus dan para anggota KADIN itu sendiri,” Sambungnya
“Kami hari ini resmi di lantik menjadi Ketua KADIN kota Cilegon, untuk itu kamipun, insyaallah allah akan membawa marwah ini menjadi wadah para pengusaha bisa mengangkat kesejahteraan bagi para pengurus, anggota,serta masyarakat Cilegon Khususnya,” tutup,H.Abah.Salim,di sela sela sambutannya.
Tampak hadir dalam acara, Walikota Cilegon terpilih,H.Robinsar,Ketua KADIN provinsi Banten,para anggota dewan DPRD kota Cilegon,para pengusaha,serta tokoh masyarakat dan agama kota Cilegon.(Ags).