Serang, LN – Bendahara Umum PPTSB (Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru) Ir Sadar Sinaga menyampaikan kepada beberapa whatsapp grup dimana nomor whatsapp ada yang hacker, dimana beberapa bulan juga mengalami hal yang sama.
“Informasi Nomor whatsapp saya ada yang meng hacker, mohon waspada, ” Tulis Ir Sadar dalam whatsapp grup di PPTSB Wilayah Banten.
Bentuk penipuan dengan aplikasi tawaran undangan beberapa bulan ini marak, dengan iming-iming meminjamkan uang, dengan itu Ir Sadar Sinaga yang juga bakal menjadi ketua PPTSB wilayah Banten ini meminta agar setiap yang masyarakat khusus anggota PPTSB sedunia waspada dan berhati-hati.
“Melalui media lugas.net ini saya meminta anggota PPTSB wilayah Banten maupun sedunia agar lebih waspada dengan bentuk penipuan, salah satu whatsapp yang di hacker orang orang yang tidak bertanggung jawab, ” Kata Ir Sadar Sinaga Selasa 03/10/2023.
Untuk diketahui aplikasi whatsapp memang menjadi salah satu aplikasi perpesanan yang banyak digunakan masyarakat, apalagi di Indonesia. Selain untuk mengirimkan pesan, WhatsApp juga dapat mengirim foto, audio hingga data-data.
Tentu saja segala fitur tersebut dibuat untuk memudahkan para penggunanya. Hanya saja, fitur tersebut juga menjadi celah bagi para pelaku kejahatan digital untuk menyusupi dengan malware berbahaya yang digunakan untuk mencuri dalam
Kita mungkin sudah sering mendengar kejahatan yang memanfaatkan WhatsApp seperti pura-pura mengirim data yang ternyata isinya Malware. Tapi belakangan ini ada satu modus baru yang meminta untuk menekan tombol “View”. Hal itu ternyata merupakan trik baru pencurian data atau phishing.(Red)